Ada bagian yang hampir hilang dalam tradisi Ogoh-Ogoh
Salah satu hal yang menarik sehari sebelum Nyepi di Bali adalah moment perarakan ogoh-ogoh. Salah satu budaya yang sudah dikenal secara luas ini memang pantas buat dinanti saat menjelang Nyepi. Dimana seolah-olah pulau Bali diserang oleh kawanan Leak ataupun Rangda, dan bermacam-macam wujud setan lainnya. Karena pada malam itu, suasana diseputaran jalan di pulau Bali menjadin ramai, perwujudan setan ini diarak keliling kota, suara gaduh terdengar hampir disetiap sudut perempatan jalan. Nyepi tahun ini memang pas, berada di hari Senin dan begitu banyak orang dari luar pulau Bali sengaja memanfaatkan momen ini buat berlibur ke Bali dan menikmati pawai ogoh-ogoh sekaligus merasakan Nyepi keesokan harinya. Long weekend. Ogoh-ogoh sendiri adalah karya seni patung dalam kebudayaan Bali yang menggambarkan kepribadian Bhuta Kala. Dalam ajaran Hindu Dharma, Bhuta Kala merepresentasikan kekuatan (Bhu) alam semesta dan waktu (Kala) yang tak terukur dan tak terbantahkan. Dalam perwujuda...